Selasa, 24 Oktober 2017

stan pameran pendidikan sun life edufair diserbu pengunjung

Hari Terakhir, Stan Pameran Pendidikan Sun Life Edufair Diserbu Pengunjung


Hari Terakhir, Stan Pameran Pendidikan Sun Life Edufair Diserbu Pengunjung
Gelaran Sun Life Edufair 2017 dipadati ribuan pengunjung di Mall Kota Kasablanka, Jaksel, Minggu (22/10/2017). Foto/SINDOnews/Rakhmatulloh

A+ A-
JAKARTA - Gelaran Sun Life Edufair 2017 yang berlangsung sejak Jumat 20 Oktober kemarin akan berakhir hari ini atau Minggu (22/10/2017) malam.

Berbagai kegiatan telah dilangsungkan sejak pagi tadi di antaranya pemberian materi atau edukasi kepada anak-anak yang dilukakan para pelaku pendidikan di sekolah.

Selain itu, kegiatan Sun Life juga menghadirkan pelantihan jurnalistik dan pelatihan untuk menjadi presenter berita. Kegiatan talk show juga menghadirkan kalangan artis yang berbagi pengalaman dalam mendidik anak di tengah gempuran era digitalisasi.

Selain kegiatan-kegiatan tersebut, edukasi juga diberikan kepada para pengunjung dengan menghadirkan stan-stan pendidikan yang berada mengelilingi panggung utama maupun panggung kecil lainnya.

Dari pantauan SINDOnews di lokasi, stan-stan pendidikan itu menarik perhatian para pengunjung, khususnya anak-anak sekolah. Terlihat anak-anak antusias memperagakan atau mencoba stan pendidikan yang disediakan panitia.

sumber:https://nasional.sindonews.com/read/1250650/144/hari-terakhir-stan-pameran-pendidikan-sun-life-edufair-diserbu-pengunjung-1508664748

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

cara membuat sop buntut

sop buntut bahan utama: - 1/2 kg buntut sapi - 1/4 kg wortel - 1/4 kg kentang - 1 batang onclang - 2 batang seledri - 1 buah bawang ...